Sunday, December 25, 2011

Beasiswa Tepat Sasaran

I made this post in order to join the Lomba Blog from http://lomba.dpd.go.id/?s=102 :)
So here's my post, juries :)


Pemerataan pendidikan itu bukanlah hal yang mudah. Namun, lebih baik mengeluarkan tindakan untuk berusaha meratakan pendidikan di Indonesia daripada kalimat tersebut hanya tertuang dalam bentuk teori saja, tanpa ada tindakan riil untuk menyatakannya. Apabila saya menjadi anggota DPD RI, maka saya akan berusaha meratakan pendidikan untuk memajukan pembangunan ekonomi sekaligus pembangunan nasional Indonesia melalui pemberian beasiswa tepat sasaran.

Mengapa pemberian beasiswa? Banyaknya sumber daya manusia yang cerdas namun tidak mendapat pembiayaan atau tidak dapat membiayai dirinya sendiri untuk mengenyam pendidikan tingkat lanjut adalah alasan pertama perlunya diadakan pemberian beasiswa. Seperti yang kita ketahui bahwa banyak warga kurang mampu yang membutuhkan dana untuk pendidikan tingkat lanjut di Indonesia. Pendidikan tingkat lanjut itu sendiri sangat diperlukan untuk membentuk karakter sumber daya manusia yang cerdas, layak untuk ikut serta dalam kehidupan masyarakat global, memiliki daya saing, dan secara langsung dapat mengangkat martabat negara sekaligus menghapus stereotype sumber daya manusia Indonesia yang bodoh dan tertinggal.

Saya, apabila saya adalah anggota DPD RI, percaya, bahwa untuk memajukan Pembangunan Ekonomi, yang kemudian akan berimplikasi pada pembangunan nasional, hal yang harus pertama dilakukan adalah memperbaiki mutu sumber daya manusia melalui pendidikan. Karena dalam suatu pembangunan nasional, terdapat orang-orang sebagai sumber daya manusia, sebagai mesin utama yang menjalankan misi dari pembangunan ekonomi yang kemudian akan berimbas pada misi pembangunan nasional tersebut. Oleh sebab itu, pemberian beasiswa ini diharapkan dapat menyuntik semangat pemuda-pemuda Indonesia untuk mengenyam pendidikan lebih lanjut.

Kemudian, misi tersebut direalisasikam dengan benar-benar memilih calon-calon penerima beasiswa agar beasiswa yang akan diberikan tepat sasaran dan tepat guna. Beasiswa itu sendiri adalah pemberian berupa bantuan keuangan yang diberikan kepada perorangann yang bertujuan untuk digunakan demi kelangsungan pendidikan yang ditempuh. Sangat tidak sejalan apabila beasiswa tersebut jatuh kepada siswa/mahasiswa yang salah. Beasiswa tersebut akan saya tujukan kepada anak-anak dari keluarga miskin, yang hidup di pinggiran kota Jakarta dengan rumah seadanya. Saya juga akan memusatkan pemberian beasiswa tersebut kepada anak-anak jalanan dan anak-anak yang putus sekolah sehingga mereka dapat kembali sekolah dan melanjutkan sekolah mereka.

Pemberian beasiswa tepat sasaran ini bukanlah hal yang mudah bagi seorang anggota DPD RI, karena faktanya, institusi pendidikan yang notabene tempat untuk menyalurkan beasiswa tersebut pun belum dapat merealisasikan beasiswa tepat sasaran. Namun, dengan menjadi anggota DPD RI, saya mempunyai tanggung jawab dan tekad yang kuat untuk menjalankan misi ini dan merealisasikan visi saya dikemudian hari.

Jadi, pemberian beasiswa tepat sasaran akan menjadi misi saya yang paling pertama untuk mewujudkan pemerataan pendidikan di Indonesia, pembangunan ekonomi serta pembangunan nasional.

4 comments:

NGENEWS said...

nyambung dengan aspirasi milik saya tidak ya?
Mohon reviewnya donk,,

Jondol Info said...

ngenews ngeduluin komen ih,,
banyak kasus beasiswa tidak tepat sasaran bahkan yg tak kusuka, ketika yang mendapatkan itu anak dari pejabat (denger2 anak anggota DPD).. huufthh,,

fanyli said...

maaf ya baru balas komen kalian. sebelumnya, post ini merupakan aspirasi saya sendiri. dalam proses pembuatan post ini saya tidak mencontek post atau aspirasi orang lain. bahkan saya tidak peduli terhadap aspirasi peserta lain, wong namanya aja lomba tho, kompetisi. jadi yang saya pedulikan adalah bagaimana sama meng-compile ide dan aspirasi saya dalam blog post ini. terimakasih sebelumnya atas kesempatan kalian mengunjungi dan mengkomentari blog post saya :)

fanyli said...

*bagaimana saYa meng-compile ide dan aspirasi saya dalam blog post ini.